Berbicara tentang liburan ke Bali, rasanya waktu tidak akan cukup jika digunakan untuk mengunjungi semua destinasi wisata yang ada di sana. Tak mengherankan memang, sebab Bali bukan hanya memiliki pesona alam yang memukau namun budaya dan adat yang masih sangat terjaga.
Wisata religi, wisata edukasi dan wisata sejarah di Bali pun masih terjaga dengan apik. Jika kamu tidak punya cukup banyak waktu di Bali maka tidak perlu merasa khawatir. Sebab ada alternatif terbaik yang bisa dilakukan yakni dengan berkunjung ke destinasi wisata paling populer sekaligus ikonik di Bali
5 Objek Wisata Populer di Bali
Berikut ada 5 rekomendasi destinasi wisata tersebut:
- Tirta Gangga
Tidak hanya memiliki pantai yang terkenal indah saja, saat berada di Bali kamu juga perlu mengeksplorasi sejarah warisan kerajaan yakni Tirta Gangga. Lokasinya berada di Jalan Abang, Amlapura, Karangasem, Bali.
Tirta Gangga populer dengan keindahan kolam dari batu yang dikelilingi air mancur. Bahkan, ada banyak ikan mas yang di dalam kolam tersebut. Kamu akan mendapatkan spot foto terbaik saat berada di sini. Harga tiket masuknya adalah Rp. 30.000 saja.
- Gemitir Garden
Taman Gemitir atau Gemitir Garden merupakan destinasi wisata baru yang wajib untuk kamu kunjungi. Awal mulanya Gemitir adalah sebuah ladang sayur. Namun kini jadi populer dan hits berkat keberadaan dari taman bunga marigold.
Bunga tersebut adalah khas Amerika Tengah. Salah satu tujuan para traveler datang ke Gemitir adalah untuk menikmati pemandangan yang indah. Selain itu juga mengabadikan momen terbaik dengan foto.
- Pasar Tradisional Ubud
Pasar tradisional Ubud cocok untuk kamu yang punya hobi belanja dan suka dengan kerajinan dari rotan. Ternyata tas seperti ini jadi trend fashion baru lho. Jika kamu kebetulan sedang berada di Ubud maka jangan lupa mampir ke sini. Lokasinya ada di Jalan Raya Ubud, Kabupaten Gianyar, Bali.
- Double Six Beach
Seperti yang sudah kamu ketahui, Double Six Beach adalah destinasi wisata yang sering sekali muncul di bagian explore aplikasi Instagram. Jadi tidak heran jika keberadaannya makin populer. Di sini cukup ramai karena banyak yang penasaran datang.
- The Secret Garden
Sesuai dengan namanya The Secret Garden punya berbagai macam kejutan yang tidak “terbuka”. Bahkan untuk menuju ke sana kamu diharuskan melewati beberapa trek yang cukup menantang.
Namun begitu sampai di sana, semuanya terbayarkan karena pemandangan dan suasana yang sangat indah. Setidaknya ada tujuh air terjun yang bisa kamu nikmati secara langsung saat berada di The Secret Garden.
Jika kamu tidak punya waktu lama berada di Bali maka sebaiknya masukkan 5 destinasi wisata populer tersebut pada jadwal itinerary liburan. Kamu akan mendapatkan pengalaman baru dan berbeda dari pada biasanya.
Alternatif lain untuk eksplor Bali lebih puas, kamu bisa mencari lowongan kerja di Bali melalui HHRMA Bali.